8 Cara Bayar Iconnect Lewat DANA : Syarat & Biaya Admin

Cara Bayar Iconnect Lewat DANA – Selain Indihome dan Biznet, kini juga layanan internet rumah terbaru bernama Iconnect atau Iconnet. Layanan ini merupakan hasil karya anak Perusahaan PT. PLN Indonesia, yaitu PT. ICON+. Hingga kini jaringan Iconnect PLN sudah tersedia di berbagai wilayah Indonesia.

Mungkin ada beberapa dari kalian yang sudah terdaftar sebagai pelanggan Iconnect. Jika begitu, artinya kalian punya kewajiban untuk bayar tagihan setiap bulan nya. Besaran tagihan Iconnect dari masing-masing pelanggan tentu berbeda-beda, semua tergantung jenis paket Iconnect yang digunakan.

Nah, bicara soal bayar tagihan Iconnect, sebagai pelanggan kalian wajib tahu bahwa saat ini tagihan Iconnect sudah bisa dibayarkan melalui aplikasi Dompet Digital, DANA. Sebelumnya mungkin kalian hanya tahu bayar Iconnect di ATM Mandiri, Indomaret dan Alfamart karena memang ketiga metode tersebut yang direkomendasikan pada Email Invoice.

Lalu seperti apa tata cara bayar Iconnect lewat DANA ? Apakah ada syarat dan ketentuan khusus yang harus dipenuhi jika ingin melakukan transaksi tersebut? Berapa biaya admin yang berlaku jika bayar tagihan Iconnet lewat DANA? Semua jawaban dari pertanyaan tersebut bisa kalian temukan dibawah ini.

Syarat Membayar Iconnect Lewat DANA

Syarat Membayar Iconnect Lewat DANA

Seperti kami sebutkan diatas bahwa masing-masing pelanggan Wifi Iconnect wajib membayarkan tagihan setiap bulan nya sebelum tanggal jatuh tempo. Jika terjadi keterlambatan maka pelanggan akan dikenai sanksi berupa Denda hingga isolir layanan sementara.

Bagi kalian para pelanggan Iconnect, sekarang proses pelunasan tagihan sudah bisa dilakukan lewat aplikasi DANA. Namun sebelum kami jelaskan seperti apa cara melakukannya, terlebih dahulu kalian penuhi beberapa syarat sebagai berikut :

1. Salin Nomor Virtual Account

Pertama, kalian perlu mendapatkan nomor Virtual Account sebagai kode pembayaran Iconnect di aplikasi DANA. Untuk mendapatkan nomor tersebut, kalian bisa membuka Email Invoice yang diterima setelah berhasil terdaftar menjadi pelanggan Iconnect. Silahkan salin nomor Virtual Account Mandiri yang tertera di Email tersebut.

2. Pastikan Saldo DANA Mencukupi

Kedua, pastikan bahwa saldo DANA yang dimiliki lebih dari nominal tagihan Iconnect. Selain itu, nanti juga akan ada biaya admin pada transaksi ini. Jika saldo DANA masih kurang, silahkan Top Up DANA terlebih dahulu.

3. Punya Koneksi Internet

Ketiga, pastikan juga bahwa smartphone yang digunakan sudah terinstal aplikasi DANA serta memiliki koneksi internet. Sebab, segala transaksi lewat DANA hanya bisa dilakukan secara Online

Cara Bayar Iconnect Lewat DANA

Cara Bayar Iconnect Lewat DANA

Setelah memenuhi semua syarat diatas, sekarang kita lanjut ke inti pembahasan yaitu mengenai tata cara bayar Iconnect lewat DANA. Dengan adanya cara ini, proses pembayaran tagihan Iconnet menjadi jauh lebih praktis, sebab kalian tidak perlu keluar rumah untuk pergi ke ATM atau menemu Kasir Indomaret dan Alfamart.

Baiklah, tanpa perlu berlama-lama lagi langsung saja simak tutorial lengkap bayar Iconnect lewat aplikasi DANA berikut ini :

1. Buka Aplikasi DANA

Buka Aplikasi DANA

Langkah pertama silahkan buka aplikasi DANA di smartphone

2. Pilih Menu Kirim

Pilih Menu Kirim

Setelah itu pada halaman utama kalian pilih menu Kirim

3. Klik Tambah Rekening Baru

Klik Tambah Rekening Baru

Kemudian klik Tambah Rekening Baru

4. Tempel Nomor Virtual Account

Tempel Nomor Virtual Account

Jika sudah, pilih Bank Mandiri lalu tempelkan nomor rekening Virtual Account yang sudah di salin dari Email Invoice Pembayaran Iconnect.

5. Masukkan Nominal Tagihan

Masukkan Nominal Tagihan

Setelah itu akan muncul StroomNet pada kolom Nama Penyedia. Lalu pada kolom Nominal Pembayaran silahkan kalian ketik jumlah tagihan Iconnect yang dimiliki.

6. Konfirmasi Pembayaran

Konfirmasi Pembayaran
Konfirmasi Pembayaran 2

Jika sudah, nantinya di layar akan tertera detail tagihan. Silahkan periksa data tersebut, apabila sudah sesuai silahkan klik Konfirmasi. Lalu pada halaman berikutnya langsung saja klik Bayar.

7. Masukkan PIN DANA

Masukkan PIN DANA

Terakhir masukkan PIN DANA untuk menyelesaikan transaksi

8. Bayar Iconnect Lewat DANA Berhasil

Bayar Iconnect Lewat DANA Berhasil
Bayar Iconnect Lewat DANA Berhasil 2

Jika sudah muncul notifikasi seperti gambar diatas artinya transaksi bayar Iconnect lewat DANA sudah berhasil. Nantinya kalian juga akan menerima notifikasi Email yang menyatakan bahwa tagihan Iconnect bulan tersebut sudah dilunasi.

Biaya Admin Bayar Tagihan Iconnet via DANA

Sementara itu diawal pembahasan kami juga sempat menyebutkan bahwa pada transaksi bayar Iconnect lewat DANA berlaku ketentuan biaya admin. Jika demikian, berapa biaya admin yang harus dibayarkan?

Jadi, setiap pelanggan Iconnect yang ingin melunasi tagihan lewat DANA nantinya bakal dikenai biaya admin sebesar Rp. 4.500. Biaya tersebut akan langsung dipotong dari saldo DANA yang dimiliki.

KESIMPULAN

Itulah penjelasan dari Gadgetized.net mengenai cara bayar Iconnet PLN lewat aplikasi DANA. Selain itu, diatas kami juga menjelaskan tentang beberapa syarat bayar Iconnect lewat DANA lengkap dengan ketentuan biaya admin yang berlaku. Semoga dengan adanya pembahasan kali ini bisa membantu kalian para pengguna Wifi Iconnect dalam membayarkan tagihan setiap bulan nya.