12 Laptop Fingerprint Termurah Mulai Dari 4 Jutaan

Sebagai pengguna laptop tentu kalian sangat berhati-hati mengenai data pribadi yang tersimpan di dalamnya. Jika demikian, laptop Fingerprint mungkin bisa menjadi alternatif terbaik.

Laptop yang sudah mengusung teknologi Fingerprint pastinya mampu menjaga keamanan data pribadi. Lalu tahukah kalian apa saja laptop yang sudah mendukung teknologi Fingerprint ?

Dibawah ini kami telah menyiapkan rangkuman mengenai beberapa merk dan tipe laptop yang sudah support teknologi tersebut. Harga yang ditawarkan untuk laptop-laptop dibawah juga beragam, yakni mulai 4 juta hingga 10 jutaan.

Baiklah, daripada penasaran lebih baik langsung saja kalian simak pembahasan utama di bawah ini. Selain itu, Gadgetized juga akan menjelaskan sedikit mengenai spesifikasi yang ditawarkan masing-masing laptop berikut ini.

Rekomendasi Laptop Fingerprint Termurah Mulai Dari 4 Jutaan

Laptop Fingerprint

Laptop berteknologi Fingerprint atau sensor pemindai sidik jari tentu mampu menjaga data pribadi kalian yang tersimpan di laptop. Nah, jika kalian tertarik pada laptop tersebut silahkan simak beberapa tipe laptop dibawah ini sebagai rekomendasi. Selain itu, kami juga menyertakan informasi harga terbaru dari setiap laptop sebagai tolak ukur budget yang kalian miliki.

1. Acer Aspire S13

Acer Aspire S13

10,2 jutaan

Kita buka deretan laptop Fingerprint terbaik kali ini dengan Acer Aspire 13. Untuk mendapatkan laptop tersebut kalian harus rela merogoh kocek sekitar 10,2 juta rupiah. Laptop ini memimiliki layar IPS seluas 13,3 inchi serta mendukung fitur Touchscreen.

2. Lenovo Yoga 710 Core i5

Lenovo Yoga 710 Core i5

10 jutaan

Kemudian kami juga merekomendasikan laptop Lenovo Yoga 710 Core i5. Daya tarik utama dari laptop ini mungkin terletak pada fitur sensor pemindai sidik jari  yang dimilikinya. Laptop tersebut bisa kalian miliki seharga 10 jutaan.

3. Lenovo Flex 5

Lenovo Flex 5

9,3 jutaan

Lenovo juga memiliki seri lainnya untuk pilihan laptop Fingerprint, yaitu Lenovo Flex 5. Meskipun dibanderol lebih murah dari seri Yoga 710, laptop ini tetap didukung RAM 8 GB serta kapasitas baterai cukup besar.

4. Acer Aspire 5

Acer Aspire 5

8,6 jutaan

Dibanderol seharga 8,6 jutaan tentu Acer Aspire 5 cukup ramai diperbincangkan sebagai laptop berteknologi Fingerprint termurah. Ya, Acer memang memasangkan teknologi sensor pemindai sidik jari pada laptop tersebut. Selain itu, Acer Aspire 5 juga dibekali RAM 4 GB serta GPU NVIDIA GeForce MX250.

5. ASUS VivoBook S14

ASUS VivoBook S14

8,2 jutaan

ASUS memang dikenal sebagai pabrikan laptop berkualitas dengan harga miring. Salah satu buktinya bisa kalian lihat pada laptop ASUS VivoBook S14 yang sudah mendukung teknologi Fingerprint Scanner, RAM 4GB dan GPU NVIDA GeForce MX150. Untuk harganya ASUS hanya meminta 8,2 juta rupiah saja.

6. Acer Swift 3

Acer Swift 3

7,8 jutaan

Laptop Acer Swift 3 hadir membawa layar luas beresolusi 1920 x 1080 pixels. Bukan hanya itu, Acer juga melengkapi layar tersebut dengan teknologi Fingerprint sebagai sistem keamanan. Di pasaran Indonesia kalian bisa mendapatkan laptop ini dengan budget 7,8 jutaan.

7. ASUS F510UA

ASUS F510UA

7,7 jutaan

ASUS juga merilis laptop seri F510UA sebagai pilihan terbaik untuk kalian para kaum minim budget. Dibanderol dengan harga 7,7 jutaan laptop ini sudah mendukung fitur Fingerprint Scanner. Selain itu, ASUS juga mendukungnya dengan RAM 8GB serta storage seluas 1 TB.

8. Lenovo ThinkBook 14

Lenovo ThinkBook 14

7,4 jutaan

Lenovo ThinkBook 14 juga merilis laptop murah dengan beragam teknologi canggih, salah satunya adalah Fingerprint Scanner. Bukan hanya itu, Lenovo juga memasangkan RAM DDR4 4GB serta prosesor Intel Core i3 untuk menunjang kualitas peforma laptop tersebut.

9. ASUS VivoBook 15 A509UA

ASUS VivoBook 15 A509UA

6,4 jutaan

ASUS VivoBook 15 A509UA juga turut meramaikan kancah laptop Fingerprint terbaik dan termurah versi Gagdetized. Laptop ini bisa kalian miliki dengan harga 6,4 jutaan. Menariknya lagi, ASUS juga mendukungnya dengan baterai berteknologi canggih dimana mampu terisi 60 persen dalam kurun waktu 49 menit.

10. ASUS M409

ASUS M409

6,1 jutaan

Masih dari ASUS, dimana kali ini giliran seri M409 yang unjuk gigi. Dengan banderol 6,1 jutaan laptop ini sudah mendukung  fitur Fingerprint Scanner. Bukan hanya itu, ASUS M409 juga memiliki layar seluas 14 inchi dengan lapisan Anti-Glare. Layar tersebut mampu menyuguhkan tampilan berkualitas HD.

11. Lenovo Ideapad 320S

Lenovo Ideapad 320S

6 jutaan

Di pasaran Indonesia kalian bisa membawa pulang laptop Fingerprint Lenovo Ideapad 320S dengan mahar 6 jutaan. Selain mendukung teknologi tersebut, Lenovo juga melengkapi perangkat ini dengan fitur backlit pada keyboard serta desain tampilan begitu apik.

12. ASUS VivoBook A407MA

Asus VivoBook A407MA

4,2 jutaan

Terakhir kami merekomendasikan laptop berteknologi Fingerprint. Laptop tersebut adalah ASUS VivoBook A407MA yang dihargai sebesar 4,2 juta rupiah. Ada banyak fitur pendukung yang ditawarkan olehnya, antara lain fast-charging dan Intel UHD Graphics 600.

Keunggulan Laptop Dengan Sensor Pemindai Sidik Jari

Keunggulan Laptop Dengan Sensor Pemindai Sidik Jari

Setelah mengetahui beberapa rekomendasi yang kami sajikan diatas, tahukah kalian apa saja manfaat yang bisa diperoleh dalam menggunakan laptop berteknologi Fingerprint ? Berikut adalah beberapa keunggulan yang dimiliki laptop berteknologi sensor pemindai sidik jari :

  • Keamanan data pribadi di dalam laptop lebih terjaga.
  • Memiliki dengan sektor pacu yang mumpuni.
  • Terdapat banyak fitur pendukung di sektor layar.

KESIMPULAN


Itu saja informasi yang bisa Gadgetized.net sajikan mengenai rekomendasi laptop berteknologi pemindai sidik jari termurah. Seperti yang telah kalian lihat pada ulasan diatas bahwa laptop berteknologi tersebut bisa diperoleh mulai dari 4,2 jutaan. Bahkan bagi kalian yang hobi main game, beberapa tipe laptop diatas ada yang mendukung RAM 8GB.