6 Cara Mematikan HP Realme C11 Tanpa Tombol Power

Mengingat HP Realme C11 yang baru dirilis beberapa hari yang lalu, wajar saja jika beberapa orang masing bingung bagaimana cara mematikan HP Realme C11. Oleh karena itu, melalui ulasan kali ini kami akan membagikan tutorial lengkap soal mematikan hingga memulai ulang smartphone Realme C11.

Proses mematikan daya pada smartphone tersebut bisa dikatakan berbeda dengan smartphone merk lain seperti Xiaomi, Samsung dan lain sebagainya. Mereka biasanya cukup menekan tombol Power lebih dari 10 detik untuk mematikan daya smartphone.

Sedangan untuk mematikan HP Realme C11 kita perlu melakukan beberapa trik khusus, salah satunya adalah mengaktifkan Menu Aksebilitas. Cara tersebut juga dilakukan untuk mematikan daya ponsel Realme 5i, C3 dan tipe lainnya.

Selain itu, proses mematikan daya Realme C11 juga bisa dilakukan dengan tombol Power. Hanya saja kita perlu mematikan fitur Google Assistant terlebih dahulu di menu Pengaturan. Nah, untuk lebih jelasnya langsung saja kita beralih ke bagian pembahasan yang sudah kami siapkan dibawah ini.

Seperti Ini Cara Mematikan HP Realme C11 Tanpa Tombol Power

Cara Mematikan HP Realme C11

Cara Mematikan HP Realme C11

Untuk mematikan daya pada HP Realme C11 memang tersedia beberapa cara, salah satunya adalah melalui tombol Power. Namun perlu diketahui, untuk menonaktifkan daya menggunakan tombol tersebut pada HP Realme C11 sedikit berbeda. Soalnya tombol tersebut sudah terhubung pada fitur Google Assistant. Untuk itu, kita perlu melakukan langkah-langkah dibawah ini ketika mematikan daya Realme C11 :

  1. Silahkan pergi ke menu Pengaturan.
  2. Lalu pilih sub menu Alat Serba Guna.
  3. Matikan fitur Google Assitant.

Jika, sudah sekarang kalian bisa mematikan daya ponsel Realme C11 menggunakan tombol Power dengan cara sebagai berikut :

  1. Tekan tombol Power selama 3 detik.
  2. Setelah itu gulir bulatan putih yang tampak di layar ke arah logo Power.
  3. Terakhir, smartphone akan mulai mematikan seluruh sistem.

Cara Menonaktifkan Realme C11 Tanpa Tombol Power

Cara Menonaktifkan Realme C11 Tanpa Tombol Power

Selain melalui tombol, untuk mematikan daya Realme C11 juga bisa dilakukan tanpa tombol. Untuk proses ini kalian perlu mengaktifkan fitur khusus di menu Pengaturan. Nah, berikut kami sajikan tutorial lengkap untuk menonaktifkan HP Realme C11 tanpa tombol Power :

  1. Buka menu Pengaturan ponsel.
  2. Lalu pilih Pengaturan Tambahan.
  3. Tap Aksebilitas dan aktifkan Menu Aksebilitas.
  4. Jika sudah, nanti di pojok kanan bawah akan muncul logo Orang.
  5. Untuk menonaktifkan daya kalian tinggal klik logo Orang tersebut dan pilih Power.
  6. Terakhit, tekan lama bulatan putih dan geser ke bawah untuk mematikan.
  7. Selesai.

Cara Restart HP Realme C11

Cara Restart HP Realme C11

Kemudian untuk restar atau memulai ulang HP Realme C11 kita juga bisa menggunakan cara diatas. Adapun tutorialnya lengkap untuk proses tersebut bisa kalian simak dibawah ini :

Menggunakan Tombol Power

  1. Tekan tombol Power sampai muncul tampilan Power dan Restart pada layar.
  2. Lalu tekan lama bulatan putih dan geser ke atas ( Mulai Ulang ).
  3. Setelah itu sistem akan mulai memulai ulang smartphone Realme C11.

Menggunakan Menu Aksebilitas

  1. Tap logo Orang di bagian pojok kanan bawah.
  2. Pilih Power.
  3. Lalu Slide ke atas buliran putih dan lepaskan.
  4. Sekarang ponsel akan mulai melakukan restart.
  5. Selesai.

KESIMPULAN


Itulah beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk mematikan daya smartphone Realme C11. Proses menonaktifkan daya pada ponsel ini memang berbeda dengan ponsel merk lain. Selain itu, pada ulasan diatas Gadgetized.net juga memberikan tutorial mengenai cara restart atau memulai ulang smartphone Realme C11 menggunakan tombol Power dan Menu Aksebilitas. Kalian sendiri apakah mempunyai cara lain yang lebih praktis untuk mematikan HP Realme C11 ? jika demikian, silahkan berbagi melalui kolom komentar.